Sel hati hewan diletakkan dalam caran garam pekat 15% maka yang akan terjadi sel tersebut mengkerut. Hal ini merupakan peristiwa

Peristiwa Krenasi. Sel hewan dapat mengalami perubahan kondisi saat dimasukkan ke dalam konsentrasi larutan yang berbeda. Peristiwa ini berkaitan dengan transportasi zat pada sel, yaitu peristiwa osmosis. Osmosis adalah peristiwa perpindahan air atau zat pelarut dari larutan konsentrasi rendah (hipotonik) ke larutan konsentrasi tinggi (hipertonik).

Sel hewan dapat mengerut ketika dimasukkan atau direndam di dalam larutan yang hipertonik. Misalnya larutan garam pekat 15%. Sel bersifat lebi hipotonik dibandingkan dengan air garam, sehingga air di dalam sel akan keluar, dan menyebabkan sel mengerut. Peristiwa ini disebut dengan peristiwa krenasi.

Jadi, jawabannya adalah krenasi.